Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Tugas 1


DEFINISI PENALARAN

Penalaran adalah proses berpikir yang bertolak dari pengamatan indera (pengamatan empirik) yang menghasilkan sejumlah konsep dan pengertian. Penalaran menghubung-hubungkan data atau fakta yang ada sehingga sampai pada suatu simpulan. Fakta atau data yang akan dinalar itu boleh benar dan boleh tidak benar. Kalimat pernyataan yang dapat dipergunakan sebagai data itu disebut Proposisi.
Berdasarkan pengamatan yang sejenis juga akan terbentuk proposisi – proposisi yang sejenis, berdasarkan sejumlah proposisi yang diketahui atau dianggap benar, orang menyimpulkan sebuah proposisi baru yang sebelumnya tidak diketahui. Proses inilah yang disebut menalar.
Dalam penalaran, proposisi yang dijadikan dasar penyimpulan disebut dengan premis (antesedens) dan hasil kesimpulannya disebut dengan konklusi (consequence).
Hubungan antara premis dan konklusi disebut konsekuensi.
Studi tentang penalaran matematis berkaitan erat dengan proses berpikir manusia untuk menarik sebuah kesimpulan tertentu. Beberapa ahli mendefinisikan dari sudut pandang yang berbeda. Berikut definisi penalaran menurut beberapa ahli.
  1. Tim Balai Pustaka (dalam Wildan, 2010:21) mengatakan penalaran adalah cara menggunakan pemikiran atau cara berpikir logis, cara mengembangkan atau mengendalikan sesuatu dengan nalar dan bukan dengan perasaan atau pengalaman, dan proses mental dalam mengembangkan atau mengendalikan pikiran dari beberapa fakta atau prinsip.
  2. Penalaran menurut Shurter dan Pierce (dalam Wildan, 2010:20) sebagai terjemahan dari istilah “reasoning” dapat didefinisikan sebagai proses pencapaian kesimpulan logis berdasarkan fakta dan sumber yang relevan, atau merupakan kemampuan mengidentifikasikan atau menambahkan argumentasi logis yang diperlukan siswa untuk menyelesaikan soal.
  3.            Copi (dalam Rahman, 2011:15) mendefinisikan penalaran sebagai bentuk khusus dari berpikir dalam upaya pengambilan penyimpulan konklusi yang digambarkan premis.
  4. Keraf (dalam Shadiq, 2004:2) menjelaskan penalaran (reasoning) sebagai proses berpikir yang berusaha menghubungkan fakta-fakta atau evidensi-evidensi yang diketahui menuju suatu kesimpulan.
Dari beberapa pendapat tersebut dapat disimpilkan bahwa penalaran adalah suatu proses kognitif berupa penarikan kesimpulan (konklusi) dari argumen (premis) yang sudah dianggap valid. Sebagai contoh dari pengetahuan tentang nilai diskriminan dari suatu persamaan kuadrat adalah satu dapat disimpulkan bahwa persamaan kuadrat tersebut akan memiliki akar-akar yang berbeda dan real.
Sumber :




  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

please , your comment ..